Selasa, 28 Desember 2010

20 band visual kei paling top

ini dia 20 band visual kei paling keren
1. Dir en greydir en grey







Ada banyak alasan kenapa diru bisa ada di nomer 1, tentu aja selain karena mereka band fave ku. diru bisa dibilang band vk paling sukses di semua generasi, X japan ga pernah bener2 jual CD dan tour di US/europe, Luna Sea beralih ke pop mainstream dengan album SHINE nya, band seangkatan saingan terdekat diru seperti pierrot dan malice mizer bertumbangan duluan, sementara diru masih lari kenceng. Dari generasi yang lebih muda, Gazette sama nightmare pernah bersaing ketat untuk menjadi penantang nomer 1 diru tapi sekarang dua-duanya terjebak dalam stagnansi “winning formula”. Udah merasa nyaman dengan kondisi sekarang jadi males improve lagi, kalopun sekali-kali eksperimen baru nantinya pasti kembali ke “winning formula” itu tadi. Diru mungkin punya kesempatan yang sama waktu era album KISOU tapi mereka memilih untuk terus berkembang sampe keluar album UROBOROS yang bener-bener merupakan lompatan jauh dalam karir mereka. Kemudian band-band yang lebih muda dari angkatan Gazette malah mengubah visual kei menjadi genre yang memalukan, all looks no talent… how sad
Recommended songs: Mazohyst of Decadence, Macabre, Vinushka

2. Malice Mizermalice mizer







meskipun udah bubar lebih dari 5 tahun tapi mereka masih menjadi icon penting di dunia visual kei karena memang jarang-jarang ada band VK pengusung musik gothic n baroque era yang bisa sesukses malice mizer, ga tau kenapa dunia gothic bersama malice mizer tidak terasa membosankan. Kekuatan utama MM ada di duo dynamic mana & kozi, sayangnya mereka memutuskan untuk membubarkan malice mizer, musik gothic solo mana aka moi dix mois terasa membosankan, segala proyek musik elektronik kozi juga lama-lama membosankan, kenapa mereka ngga mengawinkannya lagi kaya’ dulu waktu masih di malice mizer ya? hehehe
Recommended songs: bel air, au revoir, shiroi hada ni kuro ai to kanashimi no rondo

3. Luna Sealuna sea








merekalah yang berhak disebut sebagai pencetak blue print visual kei, mendengarkan album-album lama luna sea seakan-akan membuat kita melakukan perjalanan mengarungi semua variasi musik yang pernah dimainkan band-band vk generasi selanjutnya, pengaruhnya bisa didengar jelas di band2 seperti dir en grey, due le quartz, pierrot, miyavi, gazette, nightmare, SID, rentrer en soi, dll band-band ini bisa dibilang hanya mendaur ulang apa yang sudah dihasilkan luna sea, dengan ditambahi bumbu2 disana sini. Jadi meskipun visual kei bukanlah genre musik tapi kalo aku ditanya musik visual kei tu seperti apa si? Aku akan jawab ya musik seperti yang dimainkan Luna Sea
Recommended songs: moon, rosier, dejavu

4. Kagrrakagrra







Mungkin ini band satu-satunya yang bener-bener aku suka dari manajemen PSC, berbeda dari rekan-rekannya di PSC yang bisa dibilang ga punya orisinalitas, kagrra pantas didaulat sebagai jawaranya orisinalitas, ga mungkin kan kamu salah mengira lagunya kagrra sebagai lagunya band lain. Mereka bener-bener mewujudkan konsep neo-japanesque ke dalam musiknya, menggabungkan rock dengan musik tradisional jepang, gitar – gitarnya terkadang disetel supaya terdengar seperti shamisen, pemilihan nadanya juga diadaptasi dari melodi-melodi tradisional jepang. Isshi punya vokal khas yang tidak ada duanya, suaranya yang mendayu-dayu terdengar seperti sedang ”nyinden”, bakat alam yang dimilikinya itu juga dilengkapi dengan teknik pernafasan yang mumpuni, nafasnya panjang, ambil nafasnya ga kentara, terus suranya tetap prima meskipun melakoni set live yang panjang.
Recommended songs: mateki, ihokyo, satsuki

5. X Japanx japan







sebagai band yang membawa visual kei ke mainstream tentunya X japan pantes ada di list ini, mereka menggabungkan penambilan glam rock ala kiss dengan musik speed metal, yoshiki sang komposer juga suka menambahkan elemen string section dalam aransemennya, mungkin karena dia memang sejak kecil punya bcakground musik klasik yang kuat. X japan juga dikenal banyak mengorbitkan musisi2 baru yang nantinya menjadi band sukses, sebut aja luna sea, glay, dir en grey, dan beberapa artis dari label lemoned milik hide. sekarang x japan udah reuni lagi, tapi belom ngeluarin full album, masih sibuk batalin konser-konser mereka di overseas
Recommended songs: rose of pain, X, scar

6. MUCCmucc







mucc bisa dibilang band eroguro yang paling sukses, jarang-jarang kan band ero bisa manggung di budokan, atau ikut tour bareng band ngetop dari US macem avenged sevenfold atau atreyu. Band ini sekarang berkembang dengan tidak hanya memainkan musik yang dark seperti ciri khasnya di awal karir, ini tentu aja ditunjang oleh songwriting skill yang bagus dari member-mebernya terutama miya, hampir semua genre deh mereka sikat, termasuk reggae dan dance music. Tatsurou menurutku punya suara yang paling kasar di vk, bertekstur banget lah, sampe-sampe aku ketawa sendiri waktu dia ikut nyanyi X di hide memorial summit, secara sebelumnya yang nyanyi ryuichi dari luna sea yang suaranya alus banget, tapi tetep keren lah tatsurou
recommended songs: orugooru, bouzenjishitsu, futashin no koe

7. Rentrer en Soirentrer en soi







sayang sekali band yang satu ini memutuskan untuk disband, alasan official nya aku lupa, atau malah ga tau, tapi tebakanku si karena satsuki berubah menjadi kyo wannabe dan sikapnya ini ga sesuai ama selera member yang lain, belakangan satsuki memang getol banget meniru idolanya itu, sampai-sampai aku pernah baca blog orang yang suka dateng ke live house2 jepang bilang gini setelah menonton konser ReS yang baru “ aku baru sadar kalo dari vokalis-vokalis yang diasosiasikan dengan kyo, satsuki yang paling mirip. Kamu harus liat sendiri atmosfernya pas live”. Hmm aksi mengkopi kyo sebenarnya menyia2kan bakat besar yang dia punya, satsuki punya suara paling melankolis yang pernah aku denger, apalagi ditambah aransemen musik khas ReS bikin ReS pantes disebut band paling romantis di VK, meskipun ga tau juga si liriknya mereka tentang cinta ato bukan, tapi yang jelas ReS are at their best waktu bikin lagu romantis bukan pas jadi copycatnya diru, ga percaya? Dengerin aja album Sphire Croid
recommended songs: a prelude, eyes of forest, to infinity


8. Kuroyumekuroyume







kuroyume adalah yang pertama mengeksplorasi habis2an sisi gelap dari vk, mereka mempopulerkan segala tema lirik visual kei klise tentang setan, kanibal, drugs, sex dll. Kiyoharu juga berjasa besar menciptakan paradigma “tidak perlu vokal bagus untuk bisa menjadi vokalis vk yang bagus”. Kalo denger lagu2nya kuroyume ( yang jumlahnya mayan banyak, 1 album bisa sampe 15 lagu ) kamu bakal nemuin vibrato berlebihan dari kiyoharu, suara ah uh ah uh ga jelas, ga tau dia lagi sekarat atau mau orgasme, suara ludah muncrat2 ke mic, ditambah lagi suara muntah-muntah ga mutu yang menjiikan. Panteslah kalo kiyoharu disebut the nastiest vk vocalist of all time
recommended songs: pistol, maria, barter

9. Plastic Tree
plastic tree







plastic tree banyak dapet julukan japanese the cure, ga salah juga si karena diawal karirnya musik mereka memang dapet pengaruh besar dari the cure dan musik britpop lainnya tapi ada satu hal yang membuat mereka berbeda, yaitu gitarisnya yang mungkin terlalu bagus untuk ukuran musik britpop, wah si akira ini keren banget lah, salah satu gitaris favoritku, dia sering banget bikin melodi-melodi aneh yang bernuansa serem gitu, terus kadang juga main cepet sekenceng midi yang di pol in bpm nya, tapi kadang dia juga suka main simple, pokoknya tergantung kebutuhan lagu lah, si akira ini pinter banget menempatkan porsi main gitarnya. Satu lagi yang paling unik dari puraturi pastinya sang vokalis Ryutarou yang ga ada duanya di dunia VK, tampangnya yang melankolis cocok banget ama suaranya yang lemah banget, kaya’orang habis sakit, ga ada powernya blas, tapi justru itu yang bikin dia spesial
recommended songs: gentou kikai, mayday, tremolo

10. D'espairsrayd'espairsray







waktu masih indies, despairsray adalah monster!! Musiknya bikin adrenalin naik tapi sekaligus juga easy listening, mereka jarang ngeluarin rilisan, tapi sekalinya bikin pasti hasilnya TOP, tercatat dulu mereka bikin rentetan top class releases single – maxi kaya’ terrors – sexual beast – maverick – garnet – ori no nake de miru yume – gemini – born. Kaya’nya mereka emang hati-hati banget kalo mau bikin materi baru, buktinya meskipun udah ada sejak tahun 1999 tapi mereka baru punya 2 full album, pelit banget kan? Tapi yang penting quality over quantity lah, Cuma sekarang sayang single2 yang baru ga gitu bagus, tapi berdoa aja semoga album ke-3 yang bentar lagu keluar bakal sejenius 2 album pertama.
recommended songs: gothic, tatoeba kimi ga shinda ra, murder freaks

11. Pierrotpierrot







meskipun Pierrot tergolong band yang terkenal di jepang tapi mereka bisa dibilang underrated di overseas, emang si hampir semuanya pernah denger nama pierrot ato kirito, tapi dari yang aku tahu cuma sedikit aja yang bener-bener dengerin lagunya mereka, padahal sayang banget lho kalo melewatkan band yang satu ini, lagu-lagunya aneh-aneh, terutama dari album-album awal, mereka banyak ngambil inspirasi dari melodi-melodi tradisional ala middle east, greek, bahkan dulu aku pernah denger suara-suara yang mirip gamelan jawa, tapi lupa lagu yang mana, soalnya mp3 pierrot yang aku punya ilang semua, asem tnan padahal lumayan lengkap. Buat yang pengen denger aku saranin mulai dulu dari album best indies nya Dictator’s Circus, hampir semua lagu-lagu yang aneh ada disitu, terus lanjutin sama CELLULOID, Heaven, Private Enemy, dan yang terakhir ID Attack yang rockish banget
recommended songs: mad sky ~koutetsu no messiah~, neo grosteque, adolf

12. Merrymerry







merry udah jadi band favoritku sejak sebelum mereka ngeluarin album pertamanya, kata yang paling tepat untuk menggambarkan musik merry adalah “CLEVER”, musiknya simple tapi bisa langsung masuk ke telinga orang-orang yang baru denger, jadi ga heran kalo merry jadi band favorit di antara temen-temenku yang ga suka jrock, dari teman kampus sampe temen-temen di lingkungan rumah, biasanya mereka jadi suka karena aku setelin lagu rennai kousaten atau video live sou-hide sunset. Elemen musik merry yang paling aku suka adalah bluesnya, yang sering mereka mainkan di album-album awal, Cuma sayangnya sekarang mereka dah ga main blues lagi, dulu ada lagu bluesy night sama mother yang bluesy banget, terutama mother!! Salah satu lagu blues paling menyentuh yang pernah aku denger, coba juga liat versi live mother, and be stunned!!
recommended songs: ve-doro, rennai kousaten, mother

13. Deadmandeadman







deadman adalah band nagoya kei yang nantinya juga bakal melestarikan aliran ini sampe akhir hayatnya, liat aja ex-membernya sekarang yang berkarir ga jauh-jauh dari genre ini ( kecuali mako kali, yang kalo ga salah malah bikin proyek sama kozi ). Deadman berdiri tahun 2001 dan disband di tahun 2006, mereka memiliki frontman yang karismatik, sang vokalis yang bernama mako. Mako ini terkenal sebagai performer yang bagus, gloomy, lyricist sekaligus orang yang suka salah kostum kalo dibandingin sama member yang lain hehehehe aie sang gitaris juga composer yang handal, dan skill ini itu masih terasah sampai sekarang di band barunya the studs. Long live nagoya kei!!
recommended songs: blood, please god, through the looking glass

14. Aliene Marriage
aliene marriage







band yang terdiri dari 3 personel ini hidup di jaman-jaman vk masih mengagung-agungkan kostum yang glamour, penuh rumbai-rumbai, jadi ga heran kalo mereka suka pake bulu-bulu di kostumnya hehehe. Mereka dulu ikutan label key party yang udah lama mampus, mungkin kehabisan duit buat ngurusin kostum band-band yang ada distu. Aliene Marriage itu icon nya key party, musiknya edan-edanan, penuh jerit-jeritan yang bisa bikin kuping jebol kalo pake headphone, srius jangan dengerin lagunya mereka pake headphone yang disetel kenceng!. jritan dan lolongan kyoka ini memang jadi trademarknya aliene ma’riage, dan dia sangat bangga dengan kemampunannya itu, sampe diumbar-umbar berlebih termasuk waktu dia udah di Chaos System wkwkwkw
recommended songs: gyaku, suicide ~senrei no shou~, BURST

15. Kageroukagerou







salah satu band visual kei paling garang di akhir 90-an, sayang mereka mengalami stagnansi kreativitas dan akhirnya bubar di tahun 2007. kalo kamu suka jrock yang kenceng kamu pasti suka band yang satu ini, apalagi mereka juga punya stage presence yang bagus, hampir semua membernya bertingkah gila-gilaan kalo udah diatas panggung, yuana dan shizumi yang suka bikin mimik2 aneh, dan terutama daisuke sang vokalis yang hobi banget stage diving, plus tingkah-tingkah konyol kaya' makan kertas, ngemut mic, atau nyembur-nyembur air ke penonton. Sekarang daisuke gabung ke band nagoya kei the studs, sedangkan yuana ada di boogieman bareng anak-anak ex-baroque, smentara yang lainnya ga tau deh, kalo ga salah kazu masih sering jadi musisi cabutan, yang penting dapet duit ya
recommended songs: r shitei, shibire kokoro, wrist cutter

16. Inugami circus daninugami circus dan







inugami circus dan sering diasosiasikan dengan angura kei, aliran yang serba ga jelas asal usul dan deskripsinya, mungkin bisa dikatakan anti kemapanan dan anti masuknya budaya barat ke jepang ( makanya banyak unsur enka yang ditampilkan di inugami ), musiknya inugami sendiri kaya'nya punya elemen horror yang lumayan kuat, liriknya banyak bercerita tantang orang mati, doa-doa rapalan dalam agama buddha, dll tapi mereka juga ga bisa dibilang band yang serius, di pv-pv nya banyak juga humor-humor yang ditonjolkan, kaya' memparodikan cheerleader2 yang ada di klip smells like teen spirit nya nirvana, diganti ama cheerleader yang babak belur pake perban
recommended songs: kaidan kubitsuri no mori, bakusou all night long, saigo no idol

17. Hizakihizaki







hizaki punya kebiasaan berpinda-pindah band yang membuatku jadi menyebutkan namanya aja dalam list ini, setauku dia pernah ada di crack brain, sulfuric acid, schwardix marvally, hizaki grace project dan yang terakhir versailles. Dari band-band itu mungkin aku paling suka sama schwardix marvally soalnya dia gabung sama hisui dari madeth yang bikin musiknya jadi tambah agresif dengan growl-growl nya itu, sayang band ini umurnya pendek banget. Secara umum hizaki adalah gitaris yang memainkan musik metal old-school tahun 80 an, jadi kalo kamu suka gitar yang “tulit-tulit” pastinya kamu bakal suka hizaki
recommended songs: onigami fuurai, heaven's territory, requiem

18. Vidollvidoll







nama vidoll udah mau aku ga masukin ke list, soalnya rilisan mereka belakangan jelek-jelek banget, tapi berhubung dulu aku fans berat mereka jadi aku putisin masukin vidoll juga deh. Vidoll tercatat suka banget ganti-ganti gitaris, ada lima orang yang udah pernah menempati posisi gitaris di vidoll, mungkin gitaris2 itu ga betah karena si rame doyan nyetel bass nya kenceng banget ampe nutupin rhythm gitarnya ya hehehehe yang aku suka dari vidoll pastinya si jui, dia punya vokal yang tanpa cacat, banyak komptriotnya di dunia vk yang menganggap dia sebagai best vokalis disitu
recommended songs: sanga koronda, torikabuto, itsuwari no jouzai

19. NoGoDnogod







musik nogod bisa dideskripsikan sebagai musik pop yang diaransemen dengan penambahan melodi-melodi gitar ala virtuoso tahun 80-an ( sound nya aja mirip banget steve vai / satriani ) ples ritem ala nu-metal. Itu sebabnya nogod disukai banyak kalangan, soalnya mereka bisa bikin musik yang enak didenger sekaligus punya teknik bermusik yang mumpuni. Band ini dulu bernama lengkap shinkou shuukyou gakudan NoGod atau kurang lebih berarti “the new religion band NoGoD” tapi bukan berarti mereka semacam band2 cult yang menolak tuhan gitu, kaya'nya nama band itu cuma sekedar lelucon aja, dan untungnya sekarng nama lengkap itu udah ga dipake lagi
recommended songs: Haten daishishi, gekiretsu kyoukan ranchiki kyou, seshuuka

20. 9goats blackout9goats blackout







ini band baru yang paling menarik perhatianku belakangan ini, terutama karena mini album terakhirnya bagus banget!! Mengingatkanku sama rentrer en soi yang baru saja almarhum. Meskipun namanya rada-rada serem n pake icon2 kambing ala black metal tapi musiknya ga keras kok, justru kebalikannya, miripsama rentrer waktu mereka sedang dalam angel form! Motor utama 9goats kaya'nya sang vokalis, si ryo ex-gullet, di bener2 mengutamakan sisi artistik dalam band ini, mulai dari aransemennya, kostum, lirik sampai video klip nya yang “nyeni” banget, tipe-tipe orang yang romantis dia. Seriously kamu harus coba band ini, best newcomer lah!
recommended songs: sink, in the rain, headache

0 komentar:

Posting Komentar