Senin, 28 Maret 2011
Menguak Sisi Lembut Sony
"Sebenarnya setiap manusia memiliki sisi yang berbeda dari apa yang terlihat oleh mata kasar. Mungkin sisi 'liar' gue berada pada J-Rocks. Dan Project Jannu ini merupakan sisi 'soft' nya" Itu kata gitaris J-Rocks ini, Sony saat ditanyai tentang aktivitasnya sebagai seorang produser musik.
Selain itu, menurut Sony ia menjadi produser adalah sebuah proses untuk mengembangkan potensi dirinya. Sebagai seorang produser, Sony bertanggung jawab untuk membuat produk rekaman yang bagus. Produsen berperan untuk mendorong musisi, dalam hal ini Jannu untuk menggeluarkan kualitas musikalitas yang terbaik. "Karena konsep lagu Jannu sudah jelas, Gue tinggal memoles aja.
Apalagi Sony di Album Free My Soul ini juga bertanggung jawab mengisi setiap instrumen musiknya. Sony juga mengakui bahwa bukan hal yang mudah untuk menjadi produser, ada beberapa tantangan yang harus ia kalahkan. "Menekan ego. Biasanya memainkan dan menciptakan musik yang cenderung rock abis di J-Rocks dan sekarang memikirkan sendiri serta bertanggung jawab pada hasil musik keseluruhan yang Gue produce," cerita Sony.
Sony juga bersyukur, ia mendapatkan banyak pelajaran, meski musik yang ia produseri berbeda dengan J-Rocks. " Sebenarnya saling melengkapi sih. Apa yang gak bisa aku terapin di J-Rock bisa Gue terapin di Jannu begitupun sebaliknya." Ia meneruskan "Selain itu sebagai pembelajaran di genre musik yang berbeda." Read more...
Selasa, 22 Maret 2011
Personil J-Rocks Digantikan Penonton Medan
Satu suguhan konser berbeda ditampilkan J-Rocks saat tampil di Medan, Sabtu (19/2. Dalam konser A Mild As You Like It di Grand Ballroom, Hotel Aryaduta-Medan, band yang digawangi Iman (vokal, gitar), Sony (gitar), Wima (bas), dan Anton (drum) ini memberikan suguhan yang tak hanya berbeda, namun juga unik dan penuh canda.
Pasalnya, kali ini penonton yang hadir dapat bersantai menikmati sajian konser musik yang dimainkan dengan duduk santai. Para personil J-Rocks sendiri saat tampil pun dapat langsung beradaptasi dengan para penonton. Saat menampilkan Lepaskan Diriku, mereka pun langsung menyapa para penonton yang hadir dengan penuh canda.
Dengan Juwita Hati, seluruh personil pun mengajak penonton bercanda dan bergabung dengan mereka di atas panggung. Tidak hanya itu, Sony juga membuat kejutan dengan mengajak para penonton berfoto bersama.
Namun, J-Rocks yang terkenal dengan musik pop, kali ini harus membuat satu sensasi dengan memilih beberapa penonton untuk mengantikan posisi Iman yang saat itu meminta istirahat.
Penonton yang dipilih saat itu melantunkan hits Madu dan Racun dengan alunan musik dangdut yang sontak membuat penonton bergoyang. Untungnya, segala kejutan dan canda ini sama sekali tak mengacaukan perfoma J-Rocks secara keseluruhan.
Tak cukup, Sony Ismail Robbayani, yang biasa disapa Sony, mendadak turun dari panggung, menyambar mikrofon dan bertanya pada penonton. "Ada yang bisa main gitar lagu J-Rocks?" katanya. Serentak puluhan tangan teracung dan Sony memilih seorang di antaranya.
"Tolong main satu lagu dulu gantiin saya, ya. Saya mau ke toilet sebentar," ujarnya meninggalkan area panggung yang dipenuhi canda untuk berebut hingga satu penonton pun mengantikan posisinya.
Dalam lagu Sendiri Lagi, Anton yang duduk di belakang drum kali ini juga mendapuk diri sebagai penyanyi. "Suara gue emang fals, tapi karena diminta oleh A Mild dan temen-temen, gue akan menyanyi. Lagunya lagu kesukaan gue, Unpredictable dari Green Day," ujar Anton.
Jika Anton menyanyi, maka Iman, sang vokalis malah bermain biola. "Gue sebenarnya sudah bisa dari dulu," ujar Iman.
Di ajang konser tersebut, J-Rocks menghadirkan 12 hits dari albumnya, tapi karena acara berlangsung di Medan,maka mereka pun tak lupa melantunkan hits daerah, yakni Sinanggar Tulo, yang disambut dengan tarian dari penonton.
Seluruh personil J-Rocks pun mengakui bahwa konser yang dilakukan tersebut terasa berbeda. "Ini luar biasa sangat jauh dengan konser yang pernah kami lakukan. Karena kami bisa bebas ya bisa dibilang suka-sukalah, bisa juga bercanda bersama penonton jadi ini konser yang luar biasa," kata Iman yang di-amin-i personil lainya seusai turun panggung. (kpl/romulo/mae)
sumber: Kapanlagi.com Read more...
Langganan:
Postingan (Atom)